Postingan

Menampilkan postingan dari Juni 23, 2010

Profil: IBU WIWIK ERITIYANI SABAR, IKHLAS, DAN INOVATIF KUNCI SUKSES SEBAGAI GURU TK YPK

Bu Wiwik, demikian panggilan akrab Ibu guru TK YPK ini. Kesan pertama saat bertemu dan kenal beliau adalah seorang Ibu yang lemah lembut dalam bertutur sapa dan kesabaran yang tercermin dalam kepribadiannya. Ibu guru penggemar mie kuah dan es campur ini adalah sosok yang bersahaja dan menentramkan. Ibu dua anak yang hobby membaca, menggambar, dan main musik ini , lahir di Balikpapan, 14 Agustus 1970. Bersama suami tercinta, Chorenda Kartarineka, serta putra putinya M. Dandy Kartarineka dan Dinda Aisyah Kartarineka kini tinggal di jalan Jambu No.16a BTN PKT Bontang. Sejak tinggal di Balikpapan, Bu Wiwik sudah mengajar di SDN 088 Balikpapan pada tahun 1998. Kemudian sejak tahun 1990 mulai mengajar di TK YPK Bontang hingga sekarang. Bu Wiwik belum pernah mengajar di unit lain karena memang latar belakang pendidikan beliau adalah lulusan SPG TK, jadi ya…memang ahlinya mengajar anak-anak imut-imut yang membutuhkan kesabaran ekstra tinggi. Menjadi guru juga merupakan cita-cita beliau seja

Kenali Kecerdasan Anak

Gambar
Seorang alumni SMA YPK lulusan tahun 2007 datang berkunjung ke sekolah. Sebut saja namanya “Mas Rudy’’ (MR). Liburan semester pertama ini digunakan untuk bersilaturrahmi dengan Bapak/Ibu Guru serta teman-teman. Selain itu juga untuk sekedar menikmati kembali makanan khas kantin sekolah. Sebenarnya bukan hanya MR yang berkunjung ke sekolah, banyak siswa lainnya. Secara pribadi sosok MR benar-benar menarik perhatian saya. Sebagai guru yang pernah mengenalnya sejak SMP, kini sosok MR berbeda. Dulu…sosok MR termasuk siswa yang kemampuan akademisnya biasa saja. Ada satu kebiasaannya yang kurang baik ketika di dalam kelas, yaitu “tidur” bahkan ketika mengerjakan ulangan pun bisa-bisanya “tidur sambil duduk” . Bisa dibayangkan soal-soal yang tersaji di hadapannya hanya dibaca sambil lalu saja. Ya…hasilnya pun cukup sekedar lulus saja. Sikapnya ini bisa jadi karena sekolah tidak menarik lagi baginya. Segala materi pelajaran, PR, bahkan ulangan hanya hal yang membosankan ba

YAYASAN PUPUK KALTIM WUJUDKAN SEKOLAH PEDULI DAN BERBUDAYA LINGKUNGAN “SMP YPK MENUJU RINTISAN CALON ADIWIYATA”

Gambar
Isu global tentang kelestarian dan kelangsungan hidup makhluk di muka bumi ini semakin lama semakin keras gaungnya. Hal ini sebagai wujud semakin meningkatnya kesadaran manusia akan kerusakan bumi ini. Lihat saja slogan- slogan seperti: Go Green, Stop Global Warming, Hijau Bumiku Biru Langitku, Tanam dan Peliharalah Pohon, dan sebagainya. Slogan-slogan ini dapat kita temukan di spanduk, brosur, Koran, selebaran, dan media internet. Umat manusia semakin menyadari bahwa dirinya ikut andil besar dalam bertambah rusaknya bumi ini. Lapisan ozon yang semakin menipis, suhu bumi semakin panas, perubahan iklim yang sangat drastis, dan bencana alam adalah bukti-bukti kongkret yang menggugah nurani manusia. Di dalam Alquran surat Al-A’raf ayat 56 disebutkan: Dan janganlah kamu membuat kerusakan di muka bumi, sesudah (ALLAH) memperbaikinya dan berdoalahkepada-Nya dengan rasa takut (tak akan diterima) dan harapan (akan dikabulkan). Sesungguhnya rahmat ALLAH amat dekat kepada orang-orang yang ber